JUMAT BERSIH KORAMIL 04 TAWANGSARI



Jum’at (21/2) Koramil 04/Tawangsari dipimpin Bati Tuud Pelda Sunarwan  bersama-sama dengan Perangkat Ds Grajegan, Kec. Tawangasari, melaksanakan kegiatan Jumat Bersih, disekitar kantor Balai Ds Grajegan. Berbekal sejumlah peralatan seperti Cangkul, Sabit,, Sekop, Sapu lidi, dan lain sebagainya masyarakat bergotong royong membersihkan lingkungan dan kantor desa Grajegan.


Sambutan Bp Lurah Ds Grajegan Mujiono A.Md dalam kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih atas kegiatan Jumat bersih, Kegiatan ini dilakukan dalam rangka Jumat Bersih sebagai bagian dari program TNI Kodim 0726 Sukoharjo yakni ‘Jumar Bersih, Sabtu Hijau, Minggu Sehat’.
Mujiono A.Md menjelaskan,di musim penghujan ini   banyak ditemukan titik genangan air yang berasal dari hujan. program Jumat Bersih sangat penting dan efektif. Selain itu kegiatan untuk membersihkan lingkungan dari sisa abu vulkanik letusan gunung Kelud. Dengan lingkungan yang bersih juga bisa mencegah terjadinya penyakit seperti sesak napas, demam berdarah dan chikungunya. Kegiatan bersih bersih ini harus di galakan  untuk mencegah terjadinya perkembangbiakan jentik nyamuk. kami  juga mengajak masyarakat Grajegan melakukan gerakan penghijauan dengan menanam pohon, sekalipun hanya satu batang tapi jelas sangat bermanfaat,” lanjutnya. Kegiatan ini akan saya laksanakan secara routin tidak hanya di sekitar Kantor saja,tetapi di kembangkan di lingkungan RT/RW, sehingga tercipta lingkungan yang bersih , indah dan sehat.
 (Koramil 04 Tawangsari)