PENGURUS MUHAMMADIYAH SILATURAHMI KE KODIM 0726 SUKOHARJO



Kamis (11/8/2016) Bertempat di ruang transit Dandim 0726 Sukoharjo Letkol Inf Taufan Widiantoro S.I.P menerima kunjungan  Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Sukoharjo Bapak Wiwoho Aji Santoso, S.Pd dan rombongan di di Sambutan hangat  dengan suasana penuh kekeluargaan.

Acara Audensi  ini untuk mempererat hubungan dan komunikasi Dandim 0726 Sukoharjo dengan Organisasi Muhammadiyah di Sukoharjo.
Pada kesempatan tersebut Dandim 0726 Sukoharjo Letkol Inf Taufan Widiantoro S.I.P mengucapkan terimakasih banyak kepada rombongan yang telah berkenan hadir di Kodim 0726 Sukoharjo untuk   menjalin silaturahmi,  juga  sekaligus untuk  memupuk  hubungan harmonis  antara Kodim  dengan pengurus Muhammadiyah Sukoharjo   yang  selama  ini  telah terbina  dengan baik. Semoga  dengan  acara  Silaturrahmi ini dapat bermanfaat bagi kita semua, demi membangun Sukoharjo yang lebih maju dan sejahtera, harap Dandim.
Ketua  Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Sukoharjo Wiwoho Aji Santoso, S.Pd menyampaikan bahwa Muhammadiyah sebagai gerakan Islam telah berkhiprah optimal untuk memajukan kehidupan umat Islam dan bangsa Indonesia, Muhammadiyah telah berjuang melalui gerakan dakwah, kemasyarakatan melalui pendidikan, pelayanan kesehatan, pelayanan sosial, pemberdayaan masyarakat,
Kami berharap kerjasama antara Muhammadiyah dengan Kodim 0726 sukoharjo dalam membangun generasi muda terus berjalan, bayak ancaman yang harus kita hadapi bersama antara lain narkoba, terorisme, korupsi. Muhammadiyah memiliki Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah dan Sar (Kokam Sar) Pemuda Muhammadiyah “Kami akan melaksanakan acara Diksar Kokam Pemuda Muhammadiyah Adapun materinya Nasionalisme, Patriotisme dan Bela Negara dan Pertahanan Nasional, Wawasan Kebangsaan, Penaggulangan Bencana (BPBD) . “Peningkatan Kesadaran Bela Negara perlu untuk selalu kita kuatkan, apalagi kini paham radikal semakin merajalela dan menghinggapi kaum muda, aliran kiri juga demikian. Pelatihan ini diharapkan dapat memperkuat jiwa Nasionalisme, Patriotisme serta adanya kesadaran bersama dalam upaya pembelaan terhadap negara serta tanggap menghadapi bencana,” kata Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Sukoharjo Wiwoho Aji Santoso,