DANRAMIL BENDOSARI HADIRI PERINGATAN 1st DECADE KOMUNITAS CB SUKOHARJO

Sukoharjo (30/07/18) Para anggota Komunitas Bikers CB Sukoharjo pada hari minggu(29/07) pukul 12.30 - 15.30 wib melaksanakan Peringatan Anniversary 1st Decade di Lapangan Sepakbola Pringgondani Kalurahan Mulur Kecamatan Bendosari Kabupaten Sukoharjo. Kegiatan ini sebagai peringatan ditandainya 10 tahun perjalanan komunitas CB Sukoharjo di wilayah Sukoharjo.


Dihadiri para Forkopimda Sukoharjo, acara berlangsung sangat meriah dihadiri sekitar 10.000 orang. Hadir diantaranya Bupati SUkoharjo Wardoyo Wijaya SH, MH, Ibu Paulina Yuli Kusumawardani S.Sos ( Camat Bendosari ), Kapt Arm Gunarjo ( mewakili Dandim 0726/Skh ) , Akp Zunaidi SH ( Kapolsek Bendosari mewakili Kapolres Sukoharjo ), bapak Tukimin Cipto Nugroho SH ( Kepala Desa Mulur ), bapak Jatmiko ( Kepala Trantib Kec Bendosari ), bapak Handoko S.Pd ( Ketua CB Sukoharjo), Muhamad Firdaus ( ketua panitya ) dan para anggota Komunitas CB Sukoharjo.





Setibanya Bupati Sukoharjo di lokasi lapangan Mulur Bendosari langsung menyaksikan demontrasi yang dilakukan oleh anggota komunitas CB Sukoharjo selanjutnya menuju di mimbar kehormatan di dampingi Forkopimcam Bendosari. Dalam sambutannya Ketua panitia penyelenggara Muhamad Firdaus menyampaikan baghwa kegiatan ini merupakan saksi hidup betapa berharganya rasa persatuan dan kesatuan serta persaudaraan sesama para bikers CB di seluruh Indonesia untuk bersukaria bersama dengan hiburan hiburan yang akan kami sajikan mulai kemarin sore dan siang ini.

Kondisi panas merupakan berkah bagi kita semua dan hal ini tidak menyurutkan para bikers CB untuk memeriahkan 1 Dekade CB Sukoharjo. kegiatan dilanjutkan dengan persembahan musik dari masing masing daerah diantaranya Bastaku dari sukoharjo, TWC dari Solo. Setelah istirahat siang dilanjutkan persembahan musik dari Player party dan Freestyle dan flour diteruskan Seremoni Kirab bendera CB Sukoharjo dan Korwil.

Bupati Sukoharjo H. Wardoyo Wijaya, S.H.,M.H dalam sambutannya menyampaikan mudah-mudahan dengan moment peringatan ini, menjadi motivasi dan penyemangat tersendiri bagi seluruh anggota CB Sukoharjo untuk terus memperkokoh silaturahmi, persatuan dan kesatuan, serta terus berkontribusi positif dalam mendukung pembangunan di Kabupaten Sukoharjo.

Seperti kita ketahui bersama, bahwa keberhasilan pembangunan sekarang ini sudah dapat kita rasakan dalam berbagai bidang, Namun dibalik keberhasilan tersebut masih ada permasalahan yang harus kita atasi dan pecahkan bersama, salah satunya adalah kondisi moralitas generasi muda bangsa kita yang semakin memprihatinkan, yaitu maraknya pornografi, Pornoaksi, Pergaulan seks bebas, meluasnya penyalahgunaan obat-obat terlarang, tingginya angka kriminalitas dan perilaku moral lainnya, yang timbul karena pengaruh kemajuan teknologi. Hal ini tentunya menjadi tugas kita semua seluruh komponen bangsa, untuk bersama-sama menjadi solusi dan pemecahannya.

Dalam kesempatan tersebut Bupati mengajak kepada paguyuban CB Sukoharjo, untuk terus menunjukkan peran sertanya dalam mengatasi permasalahan-permasalahan di atas. Sehingga harapannya, generasi muda di Kabupaten Sukoharjo dapat terhindar dari segala perilaku perilaku negatif tersebut. Acara dilanjutkan ‎Penyerahan penghargaan dan Potong tumpeng 1 Dekade CB Sukoharjo oleh Bupati Sukoharjo.