DANRAMIL HADIRI PELANTIKAN & PENGAMBILAN SUMPAH KEPALA DESA GEDANGAN KEC. GROGOL

Sukoharjo (09/10/18) Upacara Pengambilan Sumpah / Janji Kepala Desa Gedangan digelar kemarin pada hari Senin (08/10) pukul 10.00 s.d 12.00 wib bertempat di Balai Desa Gedangan, Grogol Sukoharjo.


Hadir dalam acara tersebut Camat grogol bapak Bagas, W.Sp, Danramil Grogol Kapten Inf Kurniawan Jayadi, Kapolsek Grogol AKP Dany Herlambang,Sp, Kepala desa bapak Andri Eko, Ketua BPD bapak Sudiarjo, Ketua Panitia Pilkades Drs. H. Rahmadi, TPPKK desa, Ketua Rt/Rw Gedangan dan dihadiri sekitar 70 orang undangan.


Kegiatan dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan surat keputusan bupati Sukoharjo, persiapan pengambilan sumpah, pengambilan sumpah dan pelantikan silanjutkan mendengarkan sambutan dari Camat Grogol.

Camat Grogol dalam sambutannya puji Syukur atas acara pelantikan dan pengambilan sumpah Kades di desa Gedangan, dikatakan bahwa panitia Pilkades telah bekerja keras dan konsekuen dalam penyelenggaraan Pilkades.

Camat berharap agar Kepala desa yang baru didukung warga masyarakat Gedangan, karena keputusan sah dan pilihan suara warga Gedangan. Mudah-mudahan ketulusan warga Gedangan bisa menjadi dukungan moril bagi Kepala desa baru sehingga bisa mewujudkan cita-cita pembangunan. Camat berpesan kepada Kepala desa baru bapak Andre eko, bahwa dalam waktu dekat akan diberikan bekal penataran.